Rabu, 26 Desember 2012

Pergi ke Solo dengan Cara Berbeda

Nogotirto-Surakarta
Sabtu, 22 Desember 2012
   Ketika itu entah mengapa aku kesamber ide untuk pergi ke Solo naik sepedda. Sebenernya ada dua tujuan, Solo dan Temanggung. Nah, berhubung Temanggung itu di lereng gunung yang berarti jalannya menanjak, maka au milih Solo. Jarak Jogja-Solo mungkin sekitar 65 kilometer. Tapi kalo Nogotirto-Solo bisa sampe 73 kilometer.
   Minggu pagi udah berniat buat cuss. Tapi ternyata sekeluarga ada acara, jadi aku nunggu took seharian. Gak papalah, semua ada hikmahnya.

Minggu, 23 Desember 2012
   Pukul 20.00
   Ketemuan sama Dheru, Iman, dan Acha di Kalimilk. Ohiya, aku pinjem helm sepedanya adeknya Dheru. Namanya Dhio. Ternyata ukurannya cukup hehehe.
   Pukul 22.00
   Setelah pulang dari Kalimilk, mulailah aku melancarkan strategi utuk mempersiapkan segalanya. Aku ambil sepeda dari rumah selatan dan aku ambil jas hujan dari motor. Aku bawa semuanya ke rumah utara dan kurakit disana. Jas hujan aku lipet sedimikian rupa dan aku tali di sepeda biar gak berat nantinya.
   Aku pake tas yang miring gitu. Aku isi dua kaos ganti, satu celana, satu celana dalam, handuk, pulpen, notebook, obat, dan headset. Mengapa handuk? Karena rencanak berangkat sebelum subuh dan belum mandi. Mandinya setelah subuhan di Masjid di pinggir jalan.
Malam yang sedikit hampa ketika itu, tetapi aku tetap tidur nyenyak :D

Senin, 24 Desember 2012
   Pukul 05.15
   Aku bangun esiangan. Tidak sesuai dengan harapanku. Aku langsung sholat subuh dan langsung cuss gak mandi Cuma ganti baju.
   Pukul 05.21
   Aku resmi berangkat. Ketika itu udara masih seger dan adem, jadi aku pake rompi.
  Lewat Jalan Jambon, lalu menuju daerah SMA Muhammadiyah 1 Jogja ambil arah Mirota Kampus. Luruus lalu belok kanan di Pertigaan Gejayan. Masuk deh langsung ke Jalan Solo. Disinilah petualanganku dimulai.
   Pukul 06.33
Ini Angkringannya
   Aku break bentar di daerah Klaten Barat. Kalo gak salah aku udah sampe di Jalan Jogja-Solo KM 17. Ketika itu aku beruntung banget menemukan angkringan yang udah buka. Langsung masuk aja. Ambil tiga nasi kucing, empat tempe goreng, satu gelas teh hangat. Karena masih pagi-pagi, gorengannya masih hangat. Nasinya pun enak masihan. Beruntungnya aku.
   Pukul 06.55
    Aku berangkat dari agkringan untuk menuju ke Solo lagi. Karena Jalan Jogja-Solo ini sangat rame, maka aku di pinggiran banget nyepedanya. Banyak truk pengangkut pasir sliwar-sliwer disitu. Karena lagi ngangkut pasir, maka truknya lambat banget. Sama aku aja banter aku. Beberapa kilometer ketemunya tru terus. Hampir 15 kilometer lebih ya itu itu aja truknya. Karena truk itu mesin yang notabene lebih kuat daripada kakiku, aku akhirnya memutuskan untuk menggendol sejenak di salah satu truk. Yaah, lumayanlah. Istirahat tetapi tetap jalan.
    Oh iya, aku lupa ngasih tau. Berhubung hari Minggu, 23 Desember 2012 ada konser Slank di Stadion Kridosono naaah para Slankers pada pulang tuh pagi-paginya. Dari Jogja sampe Solo aku ditemenin Slankers juga yang mereka menunggu tumpangan hahaha.
    Pukul 08.26
   Aku break kedua. Break kali ini di SPBU deketnya baliho semen apa itu yang ada tangannya pokoknya. Kalo kamu ke Solo mesti lewat situ. Terkenal bangetlah pokoknya tuh baliho. Daerah ini kalo gak salah 20 kilometer dari Solo.
Ini Rumah Dinas Bupati Klaten
   Karena di SPBU tidak ada penjaja makanan dan minuman, akhirnya aku hanya tiduran sejenak dan Sholat Dhuha. Lumayan laaah udah adem gitu badannya jadinya.
   Pukul 08.56
    Aku berangakat menuju Solo lagi. Entah mengapa ini sudah terasa sangat dekat, padahal yaaa masih lumayan jaraknya. Dari pertigaan yang deket baliho itu aku ambil lurus aja. Soalnya kalau kanan dan nanti keluarnya malah di Solo Baru dan au gak tau daerah situ hehehe.
  Pukul 09.38
   TOUCHDOWN SOLO! Yap! 4 jam 17 menit. Aku berhenti di bawah jembatan pnyeberangan di Jalan Slamet Riyadi. Kalau gak salah di depan SD Negeri I Kleco. Aku lupa itu Negeri I atau II. Sedikit melepas lelah dan tetap bersyukur.
   Karena bingung mau kemana, akhirnya aku memutuskan untuk pergi ke Balaikota Solo. Random banget sih kok tujuannya di situ hahaha. Aku deskripsikan saja deh daerah sekitar Balaikota Solo. Jadi, di samping Balaikota ada Bank Indonesia. Nah, Bank Indonesia itu habis direhab. Jadi keren banget deh pokoknya. Menurutku itu bangunan terkeren di Solo untuk saat ini. Di depan Balaikota Solo ada Pasar Gedhe. Cukup rame ketika itu. Di samping kiri Balaikota Solo, aku gak tau ada apa. Pokoknya ada semacam pertokoan yang agak tinggi gitu.
Ini di depan Balaikota Surakarta
   Karena random, akhirnya aku memutuskan untuk ke Solo Paragon. Aku kira di Solo Paragon ada bioskop dan aku pengen nonton Habibie&Ainun. Karena ternya di Solo Paragon ini gak ada bioskop, akhirnya aku Cuma muter-muter aja. Iseng-iseng cari sepatu dan tetap saja tidak menemukan ukuran kakiku.
Ketika di Jalan Slamet Riyadi tadi aku lewat Solo Square dan Solo Grand Mall. Kedua tempat itu ada bioskop. Oke, rencanaku sih setelah dari Solo Paragon aku kesana buat nonton Habibie&Ainun.
   Keluar dari Solo Paragon udah hampir Dhuhur. Aku cari Masjid yang tidak di tengah-tengah kota banget. Biar ngerasain gimana feel nya disitu. Padahal yo podo wae janjane. Setelah tanya sana sini, akhirnya aku menemukan Masjid Taqwa di daerah Sumber, Banjarsari. Dan aku baru tau kalo daerah Sumber dan daerah Banjarsari itu bejibun banget di Solo. Aku dapet info dari salah satu pengayuh becak di deket Taman Sriwedari.
Aku jama’ sekalian sama Ashar ketika itu. Karena hawa di Masjid Taqwa adem sejuk gitu, aku jadi ngantuk. Akhirnya aku memutuskan untuk tidur sejenak.
     Pukul 13.00
Masjid Taqwa
   Aku bangun dari tidurku. Aku melihat jam sepertiya gak cukup kalo aku jadi nonton Habibie&Ainun. Akhirnya aku cancel deh. Keluar dari Masjid aku tanya pengayuh becak lagi untuk arah ke Slamet Riyadi. Setelah aku mengikuti instruksinya dengan benar, kok aku menyadari bahwa aku tersasar. Aku melihat ada Terminal Solo Barat atau apapun itu. Aku tanya lagi sama mas-mas, ternyat Samet Riyadi masih jauh. Oh hell. Aku sampe menyusuri Stasiun Balapan segala.
    Ada kejadian lucu ketika aku menanyakan, dimana Jalan Slamet Riyadi kepada seorang bapak-bapak. Bapak itu berkata, “Oalah Slamet Riyadi? Lurus aja nanti ketemu Pasar Besar terus nanti belok kiri, langsug kanan, nanti langsung Slamet Riyadi.” Aku jujur bingung, sejak kapan ada Pasar Besar di Solo? Aku ikutin aja dan setelah aku sadar, yang dimaksud Pasar Besar itu ya Pasar Gedhe. Berarti aku balik lagi ke Balaikota Solo. Oke ini kesasar yang sangat melelahkan.
Penjual Srabi Solo
Traffic Light Khusus Sepeda
   Aku susuri pinggir jalan. Bertemu pengayuh bacak yang sama di Taman Sriwedar dan meyapanya. Membeli Srabi Solo yang enaknya minta ampun. Menemukan traffic light yang khusus untuk sepeda. Pokoknya macem-macem lah. Tanpa disengaja, aku melewati Solo Square, aku iseng-iseng aja pingin masuk situ. Ketika itu rameee banget Solo Square nya. Tapi aku mengurungkan niat untuk pergi kesitu soalnya pegawainya ngomong ke kau kalo Solo Square tidak menjamin keamanan sepeda.
     Karena gak ada tujuan, akhirnya aku bersepeda lagi ke arah Jogja. Aku sempet berhenti di samping SMK Batik I kalo gak salah. Di situ ada taman kecil yang cukup rindang dan ada sungai yang cukup enak untuk dipandang. Disampingku ada orang pacaran, bikin iri aja. Aku menggalau disitu dan mengumpulkan sedikit tenaga yang masih ada.
   Pukul 14.45
    Aku cuss dari tempat menggalauku tadi. Mengayuh sepeda. Au baru sadar kalo tenagaku udah hampir habis. Tapi mau gimana lagi? Masak yo aku gak pulang.
Ketika pulang, aku banyak berhenti untuk minum. Aku lupa untuk makan siang ketika itu. Yang terpikir cuma minum dan minum. Berhenti di Alfamart, Es Kelapa Muda, dan Indomaret. Pokoknya banyak deh berhentinya, soalnya tenagaku udah hampir habis.
  Pukul 17.55
   Aku sampai di Masjid Prambanan. Masjid pinggir jalan yang gede banget itu. Melepas lelah dan menghabiskan minum. Beruntung disitu aku bertemu Trisna. Dia temenku. Aku minta minum dirumahnya.
   Selepas Maghrib, aku langsung cuss pulang. Tenagaku udah sedikit banyak terkumpul lagi.
Ketika sampai di daerah Bioskop XXI Jalan Solo, kakiku keram. Aku berhenti sejenak untuk melemaskannya. Yaah, lumayan sakit sih hehehe.
   Pukul 19.52
    Aku sampai di rumah Dheru untuk balikin helm nya Dhio. Aku sedikit melemaskan badan ketika di rumah Dheru. Sedikit banyak diskusi. Mulai dari Novel Habibie&Ainun sampe merembet banyak hal. Aku akhirnya makan malam disitu juga hehehe.
   Pukul 21.18
     TOUCHDOWN RUMAH! Yap, aku langsung masuk kamar mandi. Keramas, cuci muka, sikat gigi pokoknya bersihin bdana lah. Lengket banget rasanya. Habis itu aku ngenet sejenak dan langsung tidur pulaaaaaas :D


Satu hal yang bisa kuambil dari perjalanan ini, aku dapet hikmah dari baliho rokok di daerah Klaten kalo gak salah. Inti dari iklan itu bunyinya, “PELAN-PELAN GAK MASALAH, YANG PENTING PUNYA TUJUAN!”
Selamat berlibur, kawan! 
Share:

Kamis, 20 Desember 2012

Festivalist-Menangisi Akhir Pekan

Jujur, lagu ini enak banget didengerin ketika kamu memiliki akhir pekan yang hampa, kosong, dan tak berdaya. Ini lagu dari Jenny dan Jenny itu nama lama dari Festivalist. Selamat menikmati dan selamat meresapi.


MENANGISI AKHIR PEKAN
hingar bingar hampa
dalam tempo yang semakin melambat
sepekan tertukar dengan lari paksa rutinitas
satu terakhir dari tujuh
saatnya tanggalkan baju perangku
sandarkan tubuh lelah lemah lelah sandarkan dulu
permintaan dan pemenuhan
terangkai dalam sebuah rantai makanan
sepekan termakan dalam rantai makanan itu
satu paling ujung dari tujuh
saatnya tumpahkan keluh kesahku
bingarkan panggung rendah luas terang tanpa barikade
teman dan pencerita
panggung dan pertunjukan
cairan dan pendosa
rayakan dengan
asap di hela napas
jalan dan pencarian jawaban
ingatan dan penyesalan
tangisi akhir pekanmu
satu yang terakhir dari tujuh
saatnya tanggalkan baju perangku
saatnya sandarkan tubuh lelahku
saatnya tumpahkan keluh kesahku
saatnya bingarkan panggungku
tangisilah
rayakanlah
Share:

Rabu, 12 Desember 2012

HiVi!

HiVi! adalah sebuah band yang aku kurang tau darimana domisilinya, yang penting dari Indonesia. Berawal dari poster Pensi SMA N 9 Yogyakarta, aku penasaran, siapa sih HiVi! itu? Aku cari di Youtube, ternyata lagunya udah sangat sering aku dengar di radio tapi aku gak tau siapa yang nyanyi. Untuk lebih lengkap info tentang HiVi! klik aja disini. Ini untuk beberapa video HiVi! yang aku dapatkan..



Share:

Ini Tentang Uangmu dan Hidupmu

Judul artikel ini aku ambil dari sebuah acara yang diselenggarakan di sekolahku beberapa bulan yang lalu oleh sebuah perusahaan asuransi internasional. Sebenarnya ilmu yang diajarkan ketika itu sangatlah dasar, jadi tidak an kubahas disini. Ini tentang judul artikel maupun acara yang menggelitik hati kecilku.
Kembali ke Kota Jogjakarta, menuju ke kehidupan pelajar. Pelajar, yap! Dimana jiwa pejuang sangat tinggi ketika ini. Akan tetapi jiwa hedonisme juga cuup tinggi ketika masa ini. Mengerucut lagi ke kegiatan pelajar, kita sebut saja event. 'Ini Tentang Uangmu dan Hidupmu' akan kuganti menjadi 'Ini Tentang Uangmu dan Eventmu'.
Mengapa event? Bermula ketika saya menginjakkan kaki di kepanitiaan Pawitikra Revolution 2009. Ketika itu aku emang menjadi ketua yang ngurusin tentang keuangan, kesekretariatan, dan teman-temannya. Dengan bantuan Mbak Avee, aku belajar sedikit demi sedikit kala itu. Lanjut ketika aku menginjakkan kaki di berjubel-jubel event di SMA 3 Yogyakarta. Kali ini dengan modal pengalaman keuangan yang sudah ada, aku dituntut mengembangkan sendiri. Alhamdulillah, dengan kerapian keuangan itu, kebanyakan event yang ada tidak merugi.
Menginjak kelas XII. Tingkatan dimana bebas event. Suatu ketika temanku curhat tentang event di sekolahnya. Memang aku gak bisa bantu banyak tentang link-link yang ada. Tetapi kala itu aku hanya bisa membantu dalam merapikan anggaran dana. Bagaimana perlakuan dana yang tepat, bagaimana mengakali kekurangan dana yang ada, dan lain-lain. Ini kulakukan seperti yang kulakukan terhadap adik kelas saya. Dan alhamdulillah, profit yang didapat sangatlah fantastis menurut saya.
Problem yang ada adalah ketidakmampuan merapikan anggaran yang ada. Ini menurut saya yang harus diajarkan turun temurun. Ini lebih penting daripada memberitahu dimana tempat untuk menyewa perlengkapan murah, dimana konsumsi yang murah, dan lain-lain. Sebenernya simpel kok. Asal bakal tau darimana pemasukan yang ada, pengeluaran yang ada berapa aja, kalo memang defisit dan tidak mampu jangan menuruti ego, dan pengepressan dana yang dibutuhkan. Kembali ke tujuan utama pelajar bikin event, apakah untuk gengsi antar sekolah atau untuk pengalaman?
Kalo udah tau kesemuanya, akan lebih lengkap apabila diberi bumbu perencanaan pendapatan keuangan darimana aja. Timeline keuangan juga gak kalah pentingnya dari timeline kerja. Hanya lakukan sesuai timeline dan patuhi saja. Selesai.
Apabila eventmu belum punya dasar seperti ini, mending segera bikin dan ini sangatlah penting. Percayalah! :)

Salam, Burhanuddin Luthfi.
Share:

Selasa, 30 Oktober 2012

Nasional Demokrat

     Oke, kali ini artikel yang berbau politik lagi. Yap, tentang Partai Nasional Demokrat (Selanjutnya kita singkat NasDem).
         Sebelum lanjut, kita kilas balik dulu. Bermula ketika pemilihan Ketua Umum Partai Golkar periode 2009-2014. Surya Paloh dan Aburizal Bakrie bersaing ketat ketika itu. Dan sesuai perkiraanku, Aburizal Bakrie lah yang menang. Embrio NasDem dan segala tetek bengeknya muncul setelah pemilihan ini. Surya Paloh cabut dari Partai Golkar #mlipirmungkin.
        Ketika itu sekitar akhir bukan Januari 2010 kalo nggak salah. Saat itu pula, aku masih bisa lihat TV dirumah. Iklan-iklan Organisasi NasDem mulai bertebaran, tak lupa dengan slogan unggulannya 'Gerakan Perubahan' atau 'Restorasi Indonesia'. Sungguh menakjubkan! Tak lupa video yang sangat menggugah jiwa raga ini untuk berubah #ciyus #enelan. Tapi sayangnya aku nggak terpengaruh.
         Lanjut Februari 2010. Bung Surya Paloh yang kalah dalam pemilihan Ketua Umum Partai Golkar ini mulai menampakan batang hidungnya. Bulan sebelumnya yang udah santer iklan Ormas Nasdem, inilah puncaknya.  Surya Paloh dan Sri Sultan Hamengkubuwono X sebagai sang konseptor ormas ini, menggandeng 46 tokoh yang bisa dibilang mumpuni dalam bidang perubahan. Deklarasi Ormas NasDem pun terjadi pada bulan ini.
       Ketika saya membaca tentang beritanya, saya langsung bespekulasi, "Halah lah, iki paling yo mung dadi parpol dinggo 2014." Oke, gak cuma kalimat itu sih yang keluar, sumpah serapah juga keluar. Yah, banyak alasan mengapa saya mengumpat ketika itu.
       Setelah Februari 2010, Organisasi ini mulai melebarkan sayap. Cepat! Yap, gerakan yang cukup cepat dan pesat perkembangannya. Maklum, Bung Surya Paloh ini yang punya MetroTV. Iklannya juga menarik-menarik menurutku. Tapi tetap saja saya tidak tertarik.
     Sempat beberapa saat vakum dari iklan-iklan, nama NasDem langsung menghebohkan media. Ketika itu, 6 Juli 2011, berdirilah Partai berjudul NasDem. Kata petinggi Partai NasDem (ketika itu), ini bukan dari bagian dari Ormas NasDem. Oke, fine. monggo mau bilang apa sih ya para petinngi itu, tapi dari lambang, bos partai dan tetek bengek lainnya ini benar-benar 'anak' dari Ormas NasDem. Sri Sultan Hamengkubuwono X selaku pencetus Ormas NasDem aja mundur gara-gara Ormas ini udah masuk ke ranah politik. Iklan dari Ormas NasDem pun hilang dimakan iklan Partai NasDem dengan slogan yang sama.
     Belum lama ini, KPU ngumumin partai-partai mana aja yang ikut Pemilu 2014. Oke, yang belum tahu partai mana aja, ini daftarnya: Partai Nasdem, PDIP, PKB, Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Hanura, PAN, Partai Golkar, PKS, Partai Gerindra, Partai Demokrasi Pembaruan (PDP), Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI), Partai Demokrat, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Kedaulatan Bangsa Indonesia Baru (PKBIB), Partai Peduli Rakyat Nasional (PPRN) dan Partai Persatuan Nasional (PPN).
       Yap! Partai NasDem masuk sebagai salah satu dari 16 parpol tersebut. Kaya tahun 2004 lalu, Partai Nasdem ini benar-benar kuda hitam yang menakutkan layaknya Gerindra dan Hanura.  Banyak kejutan ketika NasDem ini ndaftar ke KPu. Cari aja deh beritanya.
        Mungkin saat ini belum ada nama Capres dari NasDem. Tapi, siapa tau dengan kekuatan empat stasiun televisi nasional dan setelah si NasDem ini bisa dapet lebih dari atau minimal 3,5% suara rakyat Indonesia, kemungkinan nama capres dari partai ini bakal keluar.
      Oke, saya tunggu apa yang mengejutkan dari si NasDem ini. Tapi, bagaimanapun juga, saya belum ada 'rasa' untuk memilih atau mendukung partai ini.

Salam, Burhanuddin Luthfi.
Share:

Jumat, 26 Oktober 2012

Dua Makhluk Cupu

Pada tahu film Woman In Black kan? Aku yang emang penakut dalam dunia film horror, sengaja menonton ketika ada masku tepat dibelakangku yang sedang bermain dengan laptopnya. Tiba-tiba, dia ikutan nonton dan udah dengan kondisi mengenaskan (baca: pelukan bantal buat nutupin mata). Oh, hell. Langsung aja aku juga memosisikan duduk disampingnya dan dengan posisi mengenaskan juga. Kami berdua memisuhi diri kami sendiri. "Hash, pancen cupu tenan og adewe wong loro ki." Tapi biarin lah, emang aku takut nonton film kayak begituan. Sampai akhir film, kondisi kami tetap mengenaskan. Mungkin kalo pada lihat bagaimana kondisi kami, bakal ketawa ngakak. Biarin lah. Yang penting ane udah nonton :)
*nb: jalan ceritanya gak begitu bagus. cuma latarnya aja yang keren*
Share:

Kumpulan Dialog

Secercah ide untuk nge-post di blog muncul setelah sholat Isya'. Yap, kumpulan dialog. Setelah tak pikir-pikir, hari ini aku banyak menemukan kejanggalan dialog diriku dengan beberapa lawan bicaraku. Mulai tatap langsung atau via sms. Langsung aja deh gan.

Dialog antara aku dan dokter #1
| Ini ada dua pilihan, dikasih obat aja atau disuntik. Gimana? | Kalo disuntik, suntik apa dok? | Yaa, buat cepet aja nyembuhin tuh lambung. | Emmmm... | Gimana? | Obat aja deh dok. Aku takut disuntik soalnya. | *Dokter pergi dengan raut muka "Aku udah tau nek kamu takut disuntik" * | -_________-  |
Dialog antara aku dan dokter #2
| Ini obatnya ada 3 macem, diminum ya. | Oke *ekspresi datar* | Oiya, jangan makan pedes sama kecut dulu. | Oke *ekspresi datar* | Oiya, banyakin istirahat juga ya. | Siap dok! *semangat* |
Dialog antara aku dan apoteker
| *jalan ke Apotek pake baju koko celana jeans* Ini Pak, resepnya. | Oke Pak, tunggu sebentar ya *muka penasaran*. | .............(selang beberapa menit)............ | Gimana Pak obatnya? | Ini masnya yang kemaren dateng itu kan? | Iya. | Owalah, gini mas obatnya bla bla bla | *perasaan tadi manggil aku 'Pak', sekarang jadi 'Mas'* |
SMS antara aku dan Direktur RS. Queen Latifa
| Bu Niken, saya merasa aneh ketika menunggu obat. Daritadi saya hanya melihat 1 ekor ikan Arwana. Ini malah membuat keindahan RSQL berkurang. Terkesan kurang ceria, soalnya Arwana nya sendirian. Tolong Anda merasakan sendiri, agar mengerti rasanya dan solusinya. Ini bukan masukan candaan lho. Terimakasih. Pasien RSQL, Burhanuddin Luthfi | Oo nggih Pak Burhan. Matursuwun atas masukan positifnya. Kita akan cari solusinya. Jazakallahukhoiron. | *kaget* *gilak ditanggepin og iye* |
SMS antara aku dan Direktur PT. Queen Latifa Husada Jaya
| Pak Syaifudin, *dengan sms yang sama kaya buat Bu Niken* | Matur suwun kang mas atas masukannya, aquarium pernah saya isi 2 ekor arwana tetapi yang terjadi justru tarung terus, saya konsulkan ke Pak Budi Jl Magelang ternyata memang tidak boleh dicampur, coba nanti kita cari solusi yang terbaik, suwun | *kaget* *gilak ditanggepin seserius ini men* |
Dialog antara aku dan ibuku #1
| Dek, besok kamu jadi pengusaha aja ya. Ntar langsung kaya Jokowi itu. | *sontak kaget* SIAP! |
Dialog antara aku dan ibuku #2
| Ibu pengen puya anak lagi terus tak masukin ke Sekolah Quran itu lhoo, biar hafidz. | Bu, tapi kan ini udah 6 anak :o | Yaudah deh, cucu nya ibu yang mau jadi hafidz tak bayarin full. | *kereeeeeeenn* |
Dialog antara aku, ibuku, dan mbakku
| Dek, kita punya saudara lho di SMA 3 Jogja. | Hah? Siapa? | Kelas X dari Demak, namanya Bahar. Kamu kenal? | Kenal banget lah Bu. Dia kelompok mentoring ku. Saudara dari siapa Bu? | Dia Bani Isa. Cucunya Mbahde Toha. | Owalaaah | *mbakku dateng* kamu jadi pementor? | Iya. | Ceileeeee.. gilak men | *opotoh yo mbak* |
SMS antara aku dan Akib
| *Akib sms iklan siarannya di JogjaFamily FM* | Kib, aku request lagunya Dead Squad yang Manufaktur Replika Baptis yaa | Gak ada Bur.. | *oh iya, itu lagu metal dan acaranya bukan tentang metal metal* |

Oke, post kali ini sampai disini aja. Terimakasih :)

Share:

Selasa, 16 Oktober 2012

Kos-kosan Gayam

Ini adalah sebuah acara di radio Geronimo FM (@geronimofm) 106,1 FM. Acara komedi tepatnya. Setiap hari Kamis pukul 21.00. Awal pertemuanku dengan acara ini dikenalin sama Naufal. Pertama kali denger, aku belum ngeh. Kedua ketiga dan seterusnya udah dong dan lucu banget ceritanya. Jadi, itu ada tiga tokoh. Sesuai judul acaranya, Kos-kosan Gayam, maka ketiga tokoh itu adalah mahasiswa yang ngekos di sebuah kos di Gayam. Tokohnya itu Bram, Icuk, sama Parwoto. Ketiga orang ini berasal dari tiga daerah berbeda. Tiap edisi beda cerita kok. Jadi pasti seger fitu bercandanya. Tokoh sampingan juga banyak lhoo. Ada Darmo, Silvi, Pak Kos, Bu Kos, Mamak, dll. Pokoknya gayeng deh! Maka dari itu, dengerin Geronimo FM tiap Kamis pukul 21.00 :)
Share:

Rabu, 10 Oktober 2012

Selasa, 09 Oktober 2012

Naufal Idharudin Nasiri

Naufal Idharudin Nasiri, ya. Seseorang yang seharusnya memiliki berjuta-juta talenta. Kita panggil saja Naufal atau Ipat atau Ipad. Berawal dari sebuah acara, saya jadi lebih dekat dengan satu orang ini. Dibalik perilaku psikis-nya Ipad, masih ada berjuta-juta lembaran psikis yang lain, eh salah, kekreatifan yang lain.
Oke, aku awali cerita tentang ke-psikis-annya...
Ini ketika sebelum PSTW 2011 berlangsung. Arnest selaku Co. Acara kebingungn mencari motivator. Ternyata Pakdhenya Ipad ini adalah Rektor Amikom, Prof. Dr. Mohammad Suyanto, MM. Langsung aja kita suruh Ipad untuk melobi beliau. Siang hari sebelum pulang sekolah, Arnest sudah mewanti-wanti agar tetap melobi sang Pakdhe. Ini sms ketika malamnya..
                      Arnest: "Pad, gimana Pakdhemu?"
                      Ipad: "Alhamdulillah, baik-baik saja."
Oke, untuk yang gak dong bagaimana Ipad, pasti gak bakal ketawa. Tapi, itu Ipad tanpa berdosa ngejawab, 'baik-baik saja'. Apa peduli kami tentang kesehatan beliau? -.....-
Oke, karena menceritakan ke-psikis-an orang itu tidak baik, kita ganti topik.
Ipad ini jago banget desain. Kalo ada perusahaan desainer baca artikel ini, tolong rekrut dia ya. Gak bakal gak memuaskan! *tapi butuh perjuangan ekstra agar desainnya gak salah* orangnya keren banget deh kalo ndesain. Apalagi kalo kamu ngobrol tentang 9gag.com , dia itu udah khatam! Hebat deh pokoknya.
Ipad
Ipad

Desain Ipad

Aku ambil dari Instagramnya
Desain Ipad


Oke, buat kamu yang mau berhubungan dengan Ipat, langsung aja follow twitternya atau add facebooknya :) Twitter: @NasiriNaufal Facebook: Naufal Nasiri
Share:

Selasa, 18 September 2012

Senin, 17 September 2012

Minggu, 16 September 2012

#IdeGila

     Ini adalah ide gila yang sangat random tapi terlaksana.
   Hari ini adalah hari Selasa, 11 September 2012. Ketika itu pelajaran Bahasa Inggris-nya Pak Kusworo. Aku nyeletuk ke Arnest tentang sebuah ide gila. “Nest, ntar maen ke Solo yok!” “Ngapain?” “Makan tengkleng.” “Wah, kayak e gayeng tuh. Ayok cuss!” Hebatnya dia merespon -.- Langsung aja kita sms Toper buat join rencana gila ini. Kami akhirnya teringat kalo aku Toper ada latihan Bhapad ketika pulsek dan Arnest ada latihan nari. Kemungkinan kelar pukul 16.00. oke, rencana ini gagal.
   Sekitar pukul 15.00, ternyata latihan Bhapad dan nari udah kelar. Ini sebuah keajaiban. Aku Arnest langsung cuss sholat. Siap-siap sudah selesai. Kami galau. Ketika itu, jam sudah menunjukkan pukul 15.30. sudah terbersit untuk destinasi tujuan lain. Candi Prambanan dan Kaliurang merupakan destinasi lain. Kegalauan kami memuncak. Akhirnya, kami tetapkan destinasi tetap ke Solo. Estimasi hanya 1 jam perjalanan.
    Langsung aja kami berangkat. Aku parkirin motorku di RS. DKT. Aku nebeng Vario-nya Arnest. Motor FitS tak mungkin membawa kami ke Solo. Pukul 16.00, kami resmi berangkat dari Jogja menuju Solo. Rata-rata kecepatan motor kami 80 Km/H.
DI depan BTC
Di Galebo
Di sebuah lampu merah di Solo
   Pukul 17.15, Solo sudah menyambut kami dengan senyumnya. Karena rencana kami untuk makan tengkleng tidak terlaksana. Karena aku cuma asal nyeletuk makan tengkleng aja. Akhirnya kami berangkat ke Galabo (Gladag Langen Bogan), sesuai saran Arnest. Sampai di Galabo, para penjaja makanan disana belum siap membuka lapak. Kami terlalu pagi untuk datang kesana. Kami mengalihkan tujuan ke Bakso Kadipolo, sesuai saran Arnest juga. Kami meluncur kesana dan langsung memesan bakso. Aku Arnest juga ikut sholat maghrib disana. Arnest pun yang mentraktir kami, karena di dompetku hanya Rp12.000 dan di dompet Toper hanya Rp4.000.
    Setelah dari Bakso kadipolo, kami kembali ke Galabo. Lapak penjaja makanan sudah tersaji dengan manis. Kami memilih Coto Makassar. Arnest tidak memesan, tetapi dia yang membayar. Tau sendirilah. Sambil makan, kami belajar PKn. Karena kami esoknya ulangan PKn.
Adzan Isya’ terdengar dari Galabo. Karena masjid terdekat hanyalah Masjid Agung Solo, maka kami sholat Isya’ disana. Setelah sholat, jam menunjukkan pukul 19.30. Kami pun langsung tancap gas menuju Jogja. Memang perjalanan pulang selalu terasa lebih ringan. Pukul 20.45, kami sudah memasuki wilayah sekitar Bandara Adisutjipto. Toper memisah diri, karena memang rumahnya di daerah Kalasan. Aku mengambil motor di RS. DKT dan jam sudah menunjukkan pukul 21.00. Turun dari motor, bekas operasi herniaku kambuh. Sakit minta ampun. Aku langsung cepet-cepet pulang.
     Sesampainya di rumah, ranjang sudah tersenyum manis kepadaku. Sakit pun tetap menyerang. Akhirnya aku rebahan dan lanjut tidur dengan nyenyak sampai esok hari.
     Sungguh hari yang random tetapi terlaksana dan sangat mengasyikkan. Terimakasih, Bung!

Share:

Selasa, 04 September 2012

Teringat Karena Lagu

Mungkin ketika kita mendengarkan sebuah lagu, maka kita akan teringat sesuatu dari lagu tersebut. Begitu pulalah aku. Ketika aku mendengarkan empat lagu dibawah ini, maka pikiranku langsung terbawa kepada empat orang berbeda yang keren-keren pokoknya dalam hidupku. Bagus-bagus kok lagunya, dengerin aja deh :)

Share:

Senin, 20 Agustus 2012

Rabu, 15 Agustus 2012

Selasa, 31 Juli 2012

Minggu, 29 Juli 2012

Pemimpin Berwibawa, Pentingkah?

Apabila ada sebuah pertanyaan, "Pemimpin Berwibawa, Pentingkah?" pasti aku akan menjawab, "Penting!" Akan tetapi sebuah kewibawaan itu bukanlah hal yang terpenting dalam jiwa seorang pemimpin.

Apa yang terpenting? Dengan mengesampingkan dari sisi agama, maka yang terpenting adalah jiwa merakyat dan penuh dengan ide-ide perubahan. Oke, simpelnya saja seperti ini. Anda punya tetangga yang menjadi anggota DPR-RI. Sejelek-jeleknya DPR-RI itu diolok-olok, Anda tetap menghormati tetangga Anda itu, walaupun instansinya diolok-olok. Mengapa? Karena tetangga Anda itu sudah memiliki wibawa yang kecipratan dari jabatannya. Orang-orang akan tetap segan dengan tetangga Anda tadi. Wah, bentar-bentar, penjelasannya muter-muter ya? Gini aja deh. Anda adalah seorang murid. Ketika ditanyai oleh guru tentang sebuah laporan, pastilah Anda akan menjawab yang baik-baik aja. Karena Anda segan dengan wibawa sang guru. Jelas kah?
Berbeda ketika kita memiliki jiwa merakyat. Membaur di tengah masyarakat. Bercandaan, ngobrol sana-sini, perhatian, dan lain sebagainya. Efeknya, masyarakat pastilah akan melaporkan apa yang baik dan apa yang buruk yang sedang terjadi di masyarakat. Dari situlah sang pemimpin dapat mengambil keputusan yang tepat untuk menangani problem yang ada.
"Nanti kalo gitu, wibawa kita sebagai pemimpin jatuh dong?" Tidak! Tidak sama sekali. Apabila kita semakin dekat dengan rakyat, maka wibawa kita pasti akan lebih besar. Orang-orang akan lebih menghargai kita sebagai pemimpin yang merakyat. Loyalitas masyarakat pun akan semakin tinggi. Akan tetapi, kembali ke topik awal, kita harus tetap berjiwa merakyat. Jangan salah gunakan wibawa yang sangat besar untuk menjadikan sebuah senjata pengkhianat masyarakat. Inilah yang sangat berbahaya.
Oke, selanjutnya tentang ide-ide perubahan. Simpelnya, ini bisa terlihat dari kampanye sang pemimpin. Apakah pemimpin tersebut kampanye dengan cara yang mainstream mainstream saja? Apakah dengan sesuatu yang tidak biasa? Yap, Anda bisa menilai sendiri.
Bayangkan apabila pemimpin Anda ini seorang yang monoton saja. Rugi deh Anda milih. Kalo kita sebagai pemimpin, ambillah gebrakan perubahan agar angin segar berhembus kencang untuk rakyat kita. Benar kata pepatah, "Bersakit-sakit dahulu, bersenang-senang kemudian." Pastilah sebuah gebrakan itu akan sakit, capek, dan butuh pengorbanan. Tapi, kita lihat dulu, gebrakan perubahan yang sudah direncanakan matang-matang akan membuat kita gak hanya bersenang-senang, lebih dari level itu. Percaya deh!
Banyak kok orang Indonesia yang memiliki sifat-sifat seperti ini. Mungkin, Anda adalah salah satunya. Sampai bertemu di puncak kesuksesan kita! :)

Salam, Burhanuddin Luthfi.
Share:

Tak Terjawab

Suatu stasiun di negeri antah berantah.
Seorang wanita meunggu kereta yang biasa ia tumpangi.
Dibelakangnya terdapat dua pria.
Salah satu pria datang membawa sang kekasih.
Pria yang lain melangkah kedepan.
Wanita tersebut terlihat sedang menangis.
Keluar suara dari mulut sang wanita.
 Terdengar lirih namun jelas.
“Apakah kita semua akan berpisah?”
Sang pria hanya terpaku.
Sang wanita tetap menangis menanti jawaban.
Menangis dan terpaku.
…….
........
…….
Tetapi
…….
........
…….
Tetap tak terjawab.
Share:

Minggu, 08 Juli 2012

Kayuh Sepeda Gayeng ke Kaliurang

     Kemarin Jumat, yap ketika itu hari masih Subuh. Alhamdulillah dapet ilham dari Allah ketika sholat. Ane kepikiran menaklukkan Kaliurang dengan sepeda. Jaraknya kira-kira 28 Km kalo dari rumahku.

     Sholat, mandi, cuss langsung. Ban udah bagus tekanannya, walaupun udah botak tuh ban. Jok sepeda aku tinggiin biar enak. Rem sepeda udah aus, depan belakang. Gak usah cas cis cus, berangkat gan! ketika itu pukul 05.41. Bersepeda sendiri dan menikmati musik.
Terimakasih Bapak Penjaga Tiket (Sekedar Dugaan Sih) atas Fotonya
     Sebelum sampe UII, kira-kira Jakal Km 12 gitu, lagi enak-enaknya nyepeda, ada mobil ngebut dan ada kucing lucu imut-imut lagi nyebrang. Yah mungkin sudah takdir sang kucing, dia mati terserempet mobil (mobilnya gak berhenti -.-) dan aku saksi mata langsung yang benar-benar di depan mata. Kucingnya ngeluarin darah banyak dari kupingnya. Sakaratul maut di tengah jalan. Karena kau belum sarapan dan syok, aku berhenti dan hanya bisa melihatnya. Maafkan aku wahai kucing. Aku mual banget pas itu.
Puskesmas Pembantu Kaliurang
     Lewat UII aku berhenti di Restoran Burjo :) Nasi sarden, burjo, dan teh hangat. Manetb pokoknya!
  Lanjut perjalanan. Sampe Jakal Km 17 atau setelah RS. Grahasia, aku udah frop. Tanjakannya hell banget! Pas tanjakan, aku menuntun tuh sepeda. Pas datar, aku kayuh lagi. Kegiatan ini aku ulangi sampe Taman Rekreasi Kaliurang. Karena inilah, aku tau lokasi Puskesmas Pembantu Kaliurang haha.
   Karena gak ada kegiatan, tujuan, dan teman ketika itu, maka aku mencari masjid buat istirahat sekaligus sholat dhuha. Alhamdulillah, air dingin Kaliurang bener-bener bikin seger. Cuss deh langsung pulang, keburu Jumatan juga. Sampe rumah pukul 10.55.
    Satu hal yang bisa kudapat adalah benar kata pepatah bersakit-sakit dahulu, bersenang-senang kemudian. Ketika perjalanan berangkat, aku harus menempuh waktu 3 jam dengan segala asam laktat yang ada. ketika pulang hanya membutuhkan waktu 55 menit dan jalannya turun, angin segar, kebut-kebutan sama mobil, seneng banget pokoknya! :)
Sepeda Tercinta dan Patung Udang



Mampirlah ke Masjid Ini Apabila Kamu ke Kaliurang

Share:

'Jangan Lupa Anterin Adekmu!'

Ini cerita tentang sebuah hari Kamis 28 Juni 2012 yang bodoh.
Bermula ketika hari Rabu 27 Juni 2012, sekeluarga pada pergi ke mantenannya saudara. Berhubung kakakku ujian dan aku ada janjian pukul 13.00, maka aku nggak ikut. Tapi, aku gak sadar kalo adekku itu ikut. Berangkat pukul 13.00 ke sekolah dan pulang pukul 00.00 karena ada ketemuan sama Arnest Christo Fadzri Halin Nico. Sampe rumah, liat film baca artikel dulu, baru tidur pukul 02.00.
Esoknya, ketika subuh, aku samar-samar mendengar bapakku berkata, ”Rida Oya kamu yang anter lho.” Karena samar-samar, akhirnya aku tidur lagi habis sholat. Pas bangun, kakakku bilang, ”Lho? Kok belum nganter Rida Oya? Udah jam 7.00 lho. Cepetan sana!” Aku kaget. Mandi, siapin baju ganti buat makrab, langsung cuss ke rumah utara. Sampe sana adekku tak cari ke kamarnya. Kosong. Aku cari keliling perumahan, gak ada. Aku liat ke rumah tetangga, juga gak ada. Aku panik. Aku bingung. Setelah itu, barulah bapakku berkata, ”Kamu ngapain? Nyari adekmu? Coba ditelpon. Bapak tau nomer telponnya” Aku udah mulai curiga. Tapi bodohnya aku ambil gagang telpon dan mengikuti instruksi. Ketika bapakku mengatakan, ”0293” aku langsung paham bahwa itu kode telpon Temanggung yang berarti adekku di Temanggung. Hell. Aku ternyata dikerjain sekeluarga. Yap, pagi yang indah men! Jarang ane dikerjain gini. Hahaha.
Share:

Rabu, 27 Juni 2012

Mengikuti Berita Politik, Mengapa Tidak?


      Oke, ini adalah sebuah artikel yang murni hasil pemikiran saya sendiri.

   Berawal dari keluarga saya yang sejak kecil sangat tidak suka dengan televisi dan langganan koran. Tiap pagi, kami berebut koran untuk bahan informasi terkini sekaligus menambah pengetahuan kami. Memang, ada koneksi internet dirumah kami, tapi membaca koran itu lebih asyik. 
     Sejak kecil pun, saya sangat tertarik dengan rubrik politik dan rubrik ekonomi. Bagaimana sang politikus mengambil kebijakan dalam langkah politiknya. Bagaimana sang manager sebuah perusahaan mengambil langkah untuk menghasilkan laba yang berlipat. Bagaimana keadaan mata uang Rupiah. Bagaimana bodohnya sang politikus melakukan tindakan asusila. Masih banyak hal lain yang bisa kita ambil.
     Saya bepikir, mengapa harus anti terhadap berita seperti itu? Ini sangat mengasyikkan. Daripada Anda hanya duduk bersama teman dan membicarakan kebobrokkan politikus negeri ini yang sumber topiknya hanya "eh, kata si X, politikus Y itu bla bla bla", ya kan? Ayolah, kapan Indonesia mau maju kalo membicarakan kebobrokan terus tanpa fakta yang jelas dan hanya bersumber dari "katanya dia".
     Dilain sisi, kita sebagai remaja, pastilah suatu saat akan dapat undangan pemilihan Ketua RT, Ketua RW, Ketua Kelurahan, Ketua Kecamatan, Bupati, Gubernur, DPRD I, DPRD II, DPR, DPD, dan Presiden, ya kan? Kalau kita tidak menyiapkan info tentang siapa yang akan kita pilih, kita bakal kelabakan ketika waktunya pemilihan nanti. Apabila kita hanya mendapatkan info ketika sang calon-calon tadi berkampanye kita hanya dapat pemikirin, "ah elu cuma modal janji doang. kita butuh bukti!". Betul kan? Inilah manfaatnya ketika kita mengetahui tentang berita politik. Bagaimana sepak terjang sang calon sebelum masa-masa kampanye, bagaimana kebijakan-kebijakan yang telah mereka buat, dan sebagainya. Satu suara dalam pemilihan sangatlah berarti dalam menentukan hasil.
     Suatu ketika saya juga berpikir, seandainya kita, generasi muda, merasa capek dengan hal-hal seperti itu, terus siapa yang akan meneruskan dunia perpolitikan kita? Apakah hanya pemain-pemain tua saja yang bermain dalam dunia politik? Nggak move on dong. Inilah yang harus kita persiapkan mulai dari sekarang. Enggak susah kok, hanya membaca berita-berita yang ada.
     Oke, kalau hanya baca politik melulu tanpa ekonomi, bakal pincang kita nantinya. Karena pastilah dunia politik dan ekonomi itu sangat berkaitan erat. Kebijakan ekonomi sangat berpengaruh terhadap kebijakan politik dan begitu pula sebaliknya. Dunia ekonomi pun bisa membuat dunia politik kolaps dan begitu juga sebaliknya.
     Terakhir, banyak manfaat yang akan kita dapat ketika kita membaca berita tentang dunia politik dan ekonomi. Tidak akan menambah beban kita dalam hidup. Entah bagaimanapun, nantinya kita akan memegang kendali negeri ini. kalo hanya jadi penonton dan ngerumpi ngalor-ngidul menyalahkan para politikus, kapan mau maju dong negara kita?

Salam, Burhanuddin Luthfi.
Share:

Jumat, 22 Juni 2012

Rabu, 20 Juni 2012

Senin, 18 Juni 2012

Jumat, 15 Juni 2012

Minggu, 10 Juni 2012

Minggu, 06 Mei 2012

Selasa, 01 Mei 2012